ZAKY BIOLOGI

Minggu, 20 Maret 2011

Desa Jagamulya

Desa Jagamulya terletak di kecamatan malausma kabupaten majalengka. desa dengan masyarakat yang sangat religius ini merupakan pemekaran dari desa lebakwangi. sebelah timur dan selatan bearbatasan dengan desa cimuncang, sebelah barat berbatasan dengan desa banyusari, dan sebelah utara sendiri berbatasan dengan desa lebak wangi.
  Terminal Desa Jagamulya

sejak memisahkan diri dari desa lebakwangi (1984/1985), desa dengan masyarakat yang ramah ini mengalami pasang surut kepemimpinan desa. komunikasi antara pihak desa dengan masyarakat menjadi salah satu penyebabnya. padahal  sumber daya alam yang cukup potensial bisa menjadikan desa yang religius ini lebih maju dari desa-desa lainya... yah mudah-mudahan saja untuk tahun- tahun berikutnya kerjasama masyarakat jagamulya dengan pihak desa dapat terjalin dengan harmonis...

                                                             Balai Desa Jagamulya

Kondisi social masyarakat desa dengan jumlah penduduk + 1029 kepala keluarga (2010) ini sangat sopan, ramah dan toleran terhadap tetangga, selain itu juga masyarakatnya masih menjunjung tinggi norma-norma agama serta sistem gotong royong yang masih terjaga. Selain itu juga pengaruh sesepuh dan tokoh agama kepada masyarakat lebih besar daripada aparat desa. Di desa ini pula sangat jarang ditemukan warga yang bergaya glamour serta gaya seperti orang kota, hal ini dikarenakan kesederhanaan dan kehidupan pesantren sangat melekat di masyarakat desa jagamulya.
     Dibidang ekonomi, mata pencahariaan masyarakat desa jagamulya didominasi oleh petani, wiraswasta dan perantau. Hasil pertaniannya adalah padi, jagung serta sayuran lainya. Di bidang peternakan umumnya masyarakat jagamulya memelihar ayam, kambing serta ikan nila.
     Dibidang politik dan pemerintahan masyarakat desa jagamulya mengalami pasang surut kepemimpinan kepala desa, tidak jarang kepala desa sering diturunkan oleh masyarakat dengan berbagai macam alas an, bahkan sering pula terjadi kekosongan kepemimpinan selama beberapa tahun. Diluar itu, dibidang politik masyarakat desa jagamulya hanya ramai pada saat pemilihan umum atau pilkada.
      Di desa jagamulya hampir tidak ditemukan organisasi keagamaan, hal ini dikarenakan kepercayaan masyarakat kepada sesepuh desa sangat kuat, dan masyarakat sangat sulit untuk menerima perbedaan dalam hal keagamaan yang tidak sesuai dengan keyakinan mereka sendiri.

  Terminal Jagamulya- Malausma
foto bersama pa Aen di terminal jagamulya


setelah acara lokakarya desa 05 maret 2011

   Peresmian jalan syekh nurjati (irvan, zaky, fiant)


  isthighosah dan perpisahan di desa jagamulya

Pemuda/ Pemudi Penerus Desa Jagamulya ( Bu Siska, Pa Ferry, Bu Rina)

Foto bersama Pa Jajang Nurjaman (Biru) Guru SDN Jagamulya- Majalengka
Kegiatan Aksi Bersih di SDN Jagamulya- Malausma- Majalengka


Ibu Guru SDN Jagamulya sedang berpose di depan kantor (Kiri : Ibu Dedeh)


Foto Bersama Murid-murid SDN Jagamulya pada hari terakhir KKN (05-04-2011)


........ TERLALU INDAH UNTUK DILUPAKAN.....

........ TERLALU BERAT UNTUK DI TINGGALKAN.....


Tidak ada komentar: